page contents

Jumat, 30 Mei 2014

Cantik Selalu : Berani Mencoba Acroyoga? Ini yang Harus Dipersiapkan oleh Pemula

Cantik Selalu : Berani Mencoba Acroyoga? Ini yang Harus Dipersiapkan oleh Pemula

Acroyoga kini menjadi tren terbaru di dunia fitnes dan kebugaran. Para selebriti seperti Andien, Pevita Pearce hingga Raisa ikut memopulerkan aktivitas fisik yang memadukan gerakan yoga dan senam akrobat ini.

Melakukan acroyoga tidaklah mudah. Dibutuhkan kelenturan, konsentrasi, serta kekuatan ekstra dibandingkan senam yoga biasa. Keunikan gerakan dalam latihan ini juga membuat banyak orang terutama yang telah berpasangan penasaran dan berminat untuk mencoba. Bahkan tidak sedikit pula yang tak terbiasa berolahraga tertarik untuk bisa mahir acroyoga. Sebenarnya apa yang harus dipersiapkan sebelum seseorang memulai acroyoga, khususnya bagi pemula?

Menurut Fajar Putra, seorang instruktur yoga di Pen Yoga Star, tak ada persiapan khusus yang dibutuhkan untuk memulainya. Namun bagi orang yang sama sekali belum pernah melakukan yoga atau tidak terbiasa berolahraga, ada baiknya mengambil kelas yoga biasa selama satu sampai dua bulan sebelum mulai berlatih gerakan acroyoga. Yoga bisa dilakukan dua sampai tiga kali seminggu, namun semakin sering intensitas latihannya bisa semakin cepat pula seseorang memulai acroyoga. Hal ini dimaksudkan agar peserta terbiasa dengan gerakan dan istilah-istilah yang akan dipakai pada latihan yang dibawa dari India dan dikembangkan pada tahun 80-an di Montreal, Kanada tersebut.

"Jadi tidak bisa pertama kali langsung acroyoga. Karena di acroyoga itu bukan hanya kekuatan yang diperlukan tapi juga harus fleksibel," jelas Fajar ketika ditemui di kawasan Mayestik, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Lain halnya jika orang tersebut sudah terbiasa berolahraga meski bukan yoga. Jika kelenturan dan kekuatan fisik sudah didapat, acroyoga bisa lebih cepat dimulai. Muay Thai, lari, atau pilates adalah beberapa latihan yang dapat memudahkan seseorang melakukan gerakan acroyoga. Namun jika orang tersebut masih merasa takut, pelatih pun tidak akan memaksakan. Karena salah satu kunci dari melakukan olahraga ini adalah keberanian yang tidak boleh dipaksakan.

"Seperti Luna Maya yang dulunya yoga abis itu lama off tidak yoga. Karena dia pilates-nya kuat lalu pole dance-nya aktif, akhirnya pas melakukan acro langsung dapat," tambah Fajar.

Setelah terbiasa dengan gerakan yoga, hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai gerakan acroyoga adalah tidak makan dua jam sebelum melakukan latihan. Meski dipersilakan untuk minum, makan berat adalah sebuah pantangan. Pastikan pula bahwa tubuh telah melakukan pemanasan dan mengeluarkan banyak keringat sehingga tubuh menjadi lebih fleksibel.

Meski banyak posisi dimana seseorang akan diangkat atau menindih pasangannya, tidak ada batasan berat badan untuk mengikuti olahraga ini. Tidak terdapat pula aturan bahwa seseorang dengan bobot tubuh lebih berat harus berada di posisi bawah. Fajar menjelaskan jika teknik yang dilakukan sudah benar, serta kekuatan kaki dan otot perut sudah terbangun, berat badan pasangan yang diangkat tidak akan menjadi masalah. Fajar juga meyakinkan bila seseorang mengangkat rekannya yang berbobot misalnya 80 kg, beban yang diangkat pasangan tidak akan sebesar yang terlihat.

"Jadi berat badan tidak masalah, cuma tinggi badan yang sering menjadi kendalanya. Karena kalau yang di atas tinggi dan di bawahnya terbilang tidak cukup tinggi, itu biasanya membuat gerakkan jadi agak lebih susah." ujar Fajar mengakhiri perbincangan.



Cantik selalu : Yang Perlu Diperhatikan Saat Mencoba Latihan Acroyoga

Cantik selalu : Yang Perlu Diperhatikan Saat Mencoba Latihan Acroyoga

Ada berbagai manfaat yang didapat dengan melakukan latihan yang merupakan gabungan dari gerakan akrobatik dan yoga ini. Salah satunya adalah membantu membakar kalori karena untuk bisa melakukan gerakan acroyoga dibutuhkan tenaga dan otot yang cukup kuat.

Meskipun tidak pernah menyebut bahwa acroyoga bisa membantu turunkan berat badan, instruktur acroyoga Fajar Putra mengatakan bahwa latihan ini bisa membuat tubuh mengeluarkan banyak keringat. Keluarnya keringat merupakan indikasi terbuangnya banyak kalori, dan ketika kalori berlebih itu keluar dari tubuh, otomatis tubuh akan sehat dan 'mencari sendiri' berat idealnya.

"Beryoga dan acro itu lebih diutamakan untuk kesehatan tubuh. Dengan kesehatan tubuh yang baik, secara otomatis berat badan akan menyesuaikan. Acro dapat membuat keringat sangat banyak karena seluruh otot badan sampai jari tangan bekerja. Begitupun yoga dapat membuat keringat keluar banyak," jelas Fajar, saat diwawancara di kantornya di kawasan Mayestik, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Acroyoga umumnya dilakukan selama 60 menit, dengan 40 menit pertama diawali dengan yoga dan 20 menit terakhir baru gerakan akrobatiknya. Latihan yoga diperlukan untuk mengaktifkan otot tangan, perut dan kaki. Setelah suhu tubuh menjadi lebih hangat karena gerakan yoga tadi, barulah tubuh siap untuk melakukan acro yang tentunya lebih sulit.

"Tujuannya untuk mengaktifkan semua otot sehingga cukup matang dan badan lebih fleksibel. Jadi pertama itu harus diolahragakan dulu, berkeringat baru bisa acro. Karena pemanasan itu sangat wajib dalam acro," tutur Fajar.

Selain itu ada pula beberapa hal lain yang perlu diperhatikan saat melakukan acroyoga. Pertama kenali dulu tubuh Anda sebelum ikut kelas acroyoga. Fajar menjelaskan, biasanya dia akan menanyakan terlebih dahulu kondisi tulang setiap klien-nya.

"Apakah punya masalah tulang belakang yang miring? Jadi kita dengarkan dulu keluhan mereka, baru setelah itu gerakan acroyoga disesuaikan dengan kondidi tulangnya," tutur pria yang menjadi instruktur di Pen Yoga Star ini.

Apabila klien memiliki masalah pada tulang belakangnya, biasanya instruktur hanya akan memberikan gerakan untuk melatih otot perutnya saja. Jadi ada baiknya jika Anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter tulang atau melakukan rontgen tulang untuk mengetahui strukturnya apakah normal atau tidak, untuk menghindari cedera saat atau setelah acroyoga.

Perhatikan juga bagi wanita hamil yang ingin melakukan acroyoga. Fajar menyebutkan bahwa acroyoga bisa memberi rasa lebih nyaman pada wanita hamil, karena otot-ototnya bisa lebih regang. Tapi itu hanya pada gerakan-gerakan tertentu saja dan pada beberapa orang, acroyoga bisa terlalu berisiko untuk dilakukan. Umumnya yang boleh ikut kelas acroyoga adalah ibu hamil dengan usia kandungan di atas tiga bulan.

"Karena kalau belum tiga bulan kandungan belum kuat. Yang banyak melakukan biasanya usia kandungannya sudah besar, 8 bulan ke atas," ujar Fajar.

Bagi para wanita hamil, sangat disarankan untuk berkonsultasi dulu dengan dokter kandungan sebelum acroyoga. Hal itu karena risiko mengalami cedera lebih rentan pada wanita hamil ketimbang wanita dalam kondisi normal.

Cantik Selalu : Acroyoga Bukan Hanya untuk Wanita, Anak-anak dan Pria Pun Bisa Coba

Cantik Selalu : Acroyoga Bukan Hanya untuk Wanita, Anak-anak dan Pria Pun Bisa Coba


Acroyoga adalah salah satu jenis dari olahraga yoga dimana setiap gerakan yang dilakukan mengandung usur acrobatic dan yoga. India adalah negara asal yang memperkenalkan olahraga ini. Meski gerakan yang dilakukan terbilang cukup sulit, olahraga ini banyak digemari mulai dari anak-anak, pasangan suami istri bahkan lansia.
Di Jakarta, dua tahun belakangan ini Acroyoga menjadi olahraga yang tren dan bisa menjadi pilihan untuk Anda yang ingin memiliki gaya hidup sehat, serta melatih keberanian.

"Yang banyak melakukan acroyoga itu biasanya kisaran dari anak kecil juga sudah ada yang melakukan, tetapi gerakan yang mereka lakukan lebih ringan jadi tidak berbahaya dan membahayakan tentunya," ujar Fajar Putra sebagai instruktur dari PENYogaStar di kantornya di kawasan Mayestik, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (23/05/2014).

Untuk anak kecil biasanya gerakan acroyoga yang dilakukan lebih ringan yang sifatnya tidak membahayakan. Misalnya kaki yang hanya ditekuk setengah, sehingga tidak full benar-benar menekuk. Sedangkan untuk lansia, gerakan yang dilakukan lebih minimalis. "Untuk lansia, acroyoga masih bisa asalkan mereka ini olahraganya teratur dan masih fit," ucap Fajar.

Bukan hanya anak-anak dan lansia, pasangan suami istri pun bisa merasakan manfaat dari acroyoga. Selain memperkuat rasa percaya di antara pasangan, hubungan yang lebih harmonis menjadi manfaat yang dapat dirasakan pasangan.

Bagi para pria, acroyoga tak harus dilakukan bersama pasangan. Pria sendiri pun bisa mencoba olahraga ini. Fajar mengatakan sebenarnya yang lebih membutuhkan yoga adalah para pria. Pria cenderung memiliki tubuh yang kaku sehingga sangat mudah terkena cedera dan terserang beberapa penyakit tulang seperti pengapuran.

"Kadang ada juga orang yang gym lalu badannya besar dan kaku jadi dia tidak bisa tangan kiri dan kanannya bersentuhan dengan kondisi tangan disimpan di belakang tubuh, itu sebenarnya malah kurang baik dan semakin badannya kaku itu justru malah mudah cedera, karena itu pria sangat perlu untuk melakukan yoga," ujar Fajar yang sudah menjadi instruktur yoga lebih dari enam tahun ini.

Selain baik untuk bentuk tubuh, manfaat lain dari acroyoga untuk pria adalah membuat otak dan pikiran menjadi jauh lebih tenang. "Banyak pria yang sering stres karena pekerjaannya, dengan acroyoga Anda dapat lebih bisa membuat suasana lebih santai," kata pria yang menjadi pelatih yoga langganan selebriti seperti Luna Maya, Andien, Pevita Pearce dan Raisa itu.

Melatih diri lebih sabar dalam kehidupan juga menjadi manfaat yang dapat dirasakan pria yang melakukan acroyoga. Biasanya untuk beberapa pria yang mudah marah atau tergesa-gesa dalam bertindak, dia akan memiliki kepribadian yang lebih sabar dan pasrah terutama ketika menghadapi masalah yang terjadi setelah melakukan acroyoga.

4 Hal Memalukan yang Dilakukan Wanita Demi Kecantikan

4 Hal Memalukan yang Dilakukan Wanita Demi Kecantikan

CAntik selalu, Demi cantik, wanita kerap melakukan perawatan yang memalukan. Salah satunya adalah mencukur kumis layaknya pria. Memang tindakan tersebut tidak aneh, namun sampai orang lain tahu wanita akan sangat malu.

Seperti dirangkum All Women Stalk, ini dia empat hal memalukan yang wanita lakukan untuk membuat penampilannya lebih menarik.

1. Shaving Kumis
Mencukur bulu kaki, ketiak dan daerah intim sudah biasa. Namun kerap kali beberapa wanita mencukur kumis layaknya pria. Wanita juga mencukur bulu di sekitar jeri-jemari.

2. Menggunakan Petroleum Jelly di Rambut
Petroleum jelly biasanya dikenal untuk melembabkan bibir dan daerah kering, seperti siku, dengkul dan tumit. Namun sebagian wanita menggunakan pelembab tersebut untuk mengilapkan dan melembabkan rambut.

3. Merias Diri dengan Make-up Sample
Ketika di mal pasti kita sering kali mencoba make-up sample. Banyak di antara wanita malah merias lengkap wajahnya dengan kosmetik-kosmetik sample tersebut. Mulai dari eyeshadow, blush on, bedak, lipstik dan parfum.

4. Menutupi Rambut yang Kotor dengan Bedak
Setiap wanita pasti pernah mengalami rambut kotor, di mana mereka tidak sempat untuk keramas. Cara cepat untuk menutupi rambut berminyak karena belum keramas adalah bedak, dan cara tersebut sudah dipakai oleh banyak wanita.

Kebiasaan yang bisa memBuat Kulit Tampak Tua

Kebiasaan yang bisa memBuat Kulit Tampak Tua

Cantik Selalu, Ada banyak hal yang bisa membuat kulit tampak lebih tua, salah satunya adalah meminum kopi setiap hari. Menurut dermatolog asal New York, Dr Deborah Wattenberg, ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang harus dihindari untuk mendapatkan kulit sehat dan awet muda. Apa saja?

1. Merokok
"Merokok mungkin adalah hal terburuk yang dapat Anda lakukan pada tubuh, termasuk kulit Anda," jelas Wattenberg, seperti yang dikutip dari MSN. Nikotin dan zat kimia lain yang ditemukan dalam merokok dapat merusak kolagen dan elastin kulit, sehingga menyebabkan keriput dan garis-garis halus. Merokok juga bisa memberikan pengaruh buruk pada pembuluh darah, membatasi aliran darah, serta mengakibatkan kulit kusam. Kebiasaan merokok juga dapat menyebabkan garis-garis kerutan di sekitar mulut, menurut Wattenberg.

2. Wine, Permen dan Kopi
"Alkohol dan kafein bertindak seperti diuretik, yang dapat mengeluarkan kelebihan cairan dalam tubuh, sehingga membuat kulit tampak kering dan kusam. Junkfood mengandung bahan pengawet dan juga mengakibatkan hal yang sama," jelas Wattenberg. Jika Anda memiliki kebiasaan mengonsumsi alkohol, kopi serta makanan cepat saji, ingatlah untuk meminum banyak air mineral. Hal ini akan bantu menyeimbangkan kebiasaan Anda dengan kesehatan kulit.

3. Kurang Tidur
Berhubungan dengan poin sebelumnya, kebiasaan meminum kafein bisa membuat Anda menjadi sulit tidur. Dan kurang tidur, memberikan pengaruh pada kesehatan serta kecantikan kulit Anda. "Bila Anda tidak tidur, stres dapat menyebabkan pelepasan kortisol, yang menyebabkan kulit Anda berminyak dan berjerawat, tentu ini membuat kulit Anda tak menarik," ujar Wattenberg lagi.

4. Kulit Berjerawat
Ketika kulit Anda bermasalah, pastikan untuk tidak menggosok wajah terlalu agresif. Menurut Wattenberg, jearwat bukan disebabkan oleh kotoran melainkan oleh hormon. Oleh karena itu, menggosok kulit dengan keras tidak menyelesaikan masalah. Sebaiknya cucilah wajah dengan produk yang mengandung salycilic acid. "Jangan memencet jerawat, karena itu menyebabkan jaringan kulit rusak dan bahkan membuat kondisinya lebih buruk karena masuknya bakteri yang menyebabkan infeksi," kata Wattenberg.

5. Tidak Mengenakan Tabir Surya
"Mengaplikasikan tabir surya sekali sehari juga bisa berakibat buruk pada kesehatan kulit, karena sinar matahari sangat kuat dan orang-orang banyak menghabiskan waktunya berada di luar ruangan," ujar Wattenberg. Agar benar-benar sesuai dengan kebutuhan kulit, tuang tabir surya dalam porsi yang cukup ke telapak tangan dan oleskan ke salah satu anggota tubuh, begitu seterusnya. Aplikasikan tabir surya pada wajah, tangan, punggung, dan jangan lupakan juga area bawah kaki Anda termasuk punggung dan jari-jari kaki.

Kosmetik Bisa Dimakan?

Kosmetik Bisa Dimakan?

Cantik selalu,  Mungkin beberapa tahun ke depan wanita tidak lagi repot-repot mengoleskan serum wajah, body lotion atau menyemprotkan parfum. Untuk mempercantik kulit, wanita bisa dengan mudah mendapatkannya hanya dengan memakan produk kosmetiknya.

Belakangan mulai banyak bermunculan produk-produk kosmetik yang bisa dikonsumsi. Seperti dilansir Daily Mail, produk kosmetik yang terbuat dari bahan makanan tersebut disebut 'nutrikosmetik'. Menurut ahli kecantikan, kosmetik nutrisi itu lebih menjanjikan hasil yang lebih efektif.

'Nutrikosmetik' kini sudah banyak dijual di pasaran. Seperti produk yang baru-baru ini dirilis bernama 'io Beauty Booster', suplemen tersebut diklaim bisa membuat kulit awet muda, lembab dan halus.

'io Beauty Booster' terbuat dari bahan alami seperti acai, goji berry, manggis dan blackberry Australia. Serum yang berbentuk cairan berwarna ungu itu bisa dicampurkan di minuman Anda setiap pagi. Hasilnya sungguh luar biasa, sebanyak 97% wanita yang telah mencoba 'io Beauty Booster' mengaku, kulit mereka lebih kencang, berkilau dan lembab.

Pencipta produk super tersebut adalah Tanya Zuckerbrot. Ahli diet itu mengatakan, produknya sangat aman dan tidak berpengaruh pada peningkatan berat badan karena tidak mengandung gula.

Sebelumnya, produk kecantikan yang bisa dikonsumsi adalah 'Borba'. Minuman kecantikan itu telah dirilis sekitar empat tahun yang lalu dan booming di kalangan selebriti dunia. 'Borba' mengklaim dapat meremajakan dan menghaluskan kulit, serta berfungsi untuk membuat kulit bercahaya.

Nutrikosmetik juga datang dari dunia parfum. Beberapa bulan lalu di Amerika dirilis 'Deo Perfume Candy', sebuah permen yang bisa membuat pemakannya beraroma seperti bunga mawar.

Selain mengharumkan tubuh, permen ini juga konon memiliki beberapa manfaat dalam kecantikan. Dilansir beautyhigh, permen dalam kemasan berwarna ungu ini diklaim bisa melawan penuaan karena kandungan vitamin C dan hyaluronic acid.

Tidak hanya permen, seniman Australia, bernama Lucy Mcrea menciptakan pil parfum. Dia mengklaim, parfumnya tersebut dapat mengekspresikan aroma tubuh yang unik dari setiap individu.

Pil wangi yang belum dirilis itu akan mengeluarkan aroma wangi lewat permukaan kulit melalui keringat. Kekuatan aroma yang dihasilkan, ditentukan oleh tingkat suhu tubuh, stres, olahraga dan gairah seksual.

cantik murah meriah ala Emma Stone

cantik murah meriah ala Emma Stone

Cantik selalu,  Aktris cantik yang satu ini bintangnya sedang bersinar terang. Wajahnya yang khas rajin muncul di film-film box office. Saat ini Anda bisa menikmati aktingnya sebagai Gwen Stacy di The Amazing Spider-Man 2: Rise Of Electro.

Emma Stone dikenal memiliki kecantikan yang unik, dengan mata lebar, kulit putih pucat, dan rambut merahnya. Banyak kaum hawa yang ingin mengetahui rahasia kecantikannya. Tetapi perempuan yang aslinya berambut pirang ini mengaku tak punya resep cantik khusus.

Wanita yang memiliki nama asli Emily Jean Stone ini memiliki kulit yang sensitif, mudah alergi terhadap produk kecantikan. "Aku alergi macam-macam. Aku hanya bisa memakai produk yang mengandung satu bahan saja," katanya seperti dikutip Style List.

Stone memilih bahan-bahan yang alami dan relatif bebas bahan kimia untuk merawat diri. Jika selebriti lain gemar merawat diri dengan produk berharga ratusan dolar, Stone cuma mendapatkan produk kecantikannya dari gerai makanan di supermarket. Ia memanfaatkan bahan-bahan dapur sebagai produk perawatan tubuh. "Kadang aku menggunakan gula atau soda kue untuk eksfoliasi. Minyak kelapa bagus untuk kulit dan rambut, dan aku menyimpan sebotol minyak zaitun di kamar mandi."

Karena ia memiliki jenis kulit yang tergolong sangat kering, Stone mengganti body lotion biasa dengan minyak zaitun atau minyak biji anggur. Stone mengoleskannya ke seluruh tubuh dan wajah agar tetap lembap. "Aku menggunakan minyak biji anggur dari toko bahan makanan untuk pelembap wajah. Setelah mandi, aku mengoleskannya dan membiarkannya sepanjang hari," katanya kepada Style.

Selain itu Stone tidak pernah absen mengoleskan tabir surya setiap kali akan beraktivitas di luar ruangan karena kulit pucatnya yang terkenal itu sensitif terhadap paparan sinar ultra violet.

Menurut Marie Claire, minyak tumbuhan memang bagus untuk perawatan, mudah diserap oleh kulit. Karena itulah minyak zaitun, cendana, dan minyak tumbuhan lainnya sering digunakan untuk pijat dan spa. Sedangkan minyak biji anggur, menurut Mirror UK mengandung polifenol yang berfungsi sebagai anti-inflamasi, karena itu sangat cocok untuk kulit yang mudah berjerawat.

Ternyata, rahasia Emma Stone dalam merawat kecantikannya sangat mudah dan terjangkau, ya? Anda juga bisa mencobanya di rumah.